Aku Menunggu Pesanmu
Untuk apa lembar-lembar buku
Aku tak lagi menunggumu
membalas pesanku
seperti dulu
saat aku membaca buku-buku
Harry Potter, kala itu
Kamu sedang apa?
Aku tak menanyakannya
Sibuk atau ada yang bisa
aku bantu?
Aku tak menanyakannya
Hanya berharap, apa yang
terjadi, kamu sedang bahagia
Oh, seorang wanita
Sungguh, aku tiba-tiba
merasa seperti terbias
antara petir di dahi
Harry Potter, dan petir ayah
Thalia di buku Percy Jackson
Karena dalam lembaran buku
Biasanya, aku menunggu pesanmu
Komentar
Posting Komentar